Mesin dan Transmisi Baru Livina Bikin Orang Kepincut

All-New Nissan Grand Livina sendiri kini dipasangi mesin baru HR15DE dengan teknologi dual-injection plus CVTC sehingga memberikan torsi yang lebih baik dan juga efisiensi bahan bakar optimal.

Diterbitkan 04 Juni 2013, 08:15 WIB
Share
Copy Link
Batalkan

Otosia.com Yoshiya Horigome, Vice President National Sales and Marketing PT Nissan Motor Indonesia, dalam keterangan saat peluncuran menyebut peningkatan target penjualan pada All-New Nissan Grand Livina.

"Targetnya berapa, kami yakin 40.000 untuk tahun ini," ungkap Yoshiya Horigome.

Angka itu meningkat hampir 6.000 unit dari raihan pada tahun sebelumnya. Grand Livina yang terjual pada tahun 2012 sendiri dengan sejumlah varian pilihan mesin 1.500 cc dan 1.800 cc terjual sebanyak 34.129 unit.

Model ini memang tinggi peminat karena sejumlah faktor, antara lain bentuk tampilan yang manis, kesesuaian minat konsumen Indonesia terhadap mobil 7-penumpang, dan harga yang masih bersahabat.

All-New Nissan Grand Livina 2013 Indonesia

Sebagai bukti, raihan pada 2012 itu sendiri sudah setengah lebih dari total semua model yang dijual pada tahun itu yakni 67.143 unit atau Grand Livina meraih 50,83 persen dari keseluruhan.

All-New Nissan Grand Livina sendiri kini dipasangi mesin baru HR15DE dengan teknologi dual-injection plus CVTC sehingga memberikan torsi yang lebih baik selain juga efisiensi bahan bakar yang meningkat sebesar 4 persen dibandingkan generasi pendahulunya.

All-New Nissan Grand Livina 2013 Indonesia - Mesin

All-New Nissan Grand Livina ditawarkan dalam beberapa tipe, yakni 1.5 SV M/T dengan harga Rp 179 juta, 1.5 SV CVT Rp 189 juta, 1.5 XV M/T Rp 199 juta, 1.5 XV CVT Rp 209 juta, dan 1.5 Highway Star CVT dengan harga Rp 221 juta.

Grand Livina juga meluncurkan model X-Gear yang juga ditawarkan dalam beberapa tipe, antara lain 1.5 X-Gear M/T dengan harga Rp 212 juta, 1.5 X-Gear CVT Rp 224 juta, 1.8 X-Gear M/T Rp 250 juta dan 1.8 X-Gear A/T dengan harga Rp 260 juta.

 (kpl/nzr/abe)