20 Mobil Irit BBM di Indonesia Untuk Tahun 2012

Di Indonesia memiliki kontur jalan dan juga tingkat kemacetan sedikit berbeda dengan di luar negeri. Lalu mobil irit BBM apa saja yang ada dan beredar di Indonesia untuk tahun 2012 ini?

Diterbitkan 13 Desember 2012, 14:50 WIB
Share
Copy Link
Batalkan

Otosia.com Di Indonesia memiliki kontur jalan dan juga tingkat kemacetan sedikit berbeda dengan di luar negeri. Tingkat kemacetan tinggi dan banyaknya jalan berliku sangat mempengaruhi efisiensi bahan bakar dan juga emisi gas buang.

Maka sering kali hasil pencapaian angka konsumsi bahan bakar setiap negara bisa berbeda. Tidak hanya itu saja, setiap individu dengan satu jenis kendaraan yang sama bisa saja berbeda. Sebab besar kecil angka konsumsi BBM juga berkaitan dengan karakter mengemudi masing-masing orang.

Jika sebelumnya Otosia membahas 14 mobil irit BBM yang diperlukan Indonesia, berikut daftar mobil irit BBM yang beredar di Indonesia. Dari beberapa uji coba mobil ini Otosia juga ikut andil pada salah satu mobil dan berhasil raih juara dua.

 (kpl/vin)

Mirage

Mirage

Mitsubishi Mirage telah terbukti sebagai city car yang sangat irit dengan konsumsi bahan bakar. Dengan pencapaian rekor 44,39 km/lt untuk transmisi manual dan 37,19 km/lt untuk transmisi otomatis.

Baca Juga:

Mirage Tembus 44,39 Km/Lt

Otosia Buktikan Mitsubishi Mirage Irit BBM

Ford Fiesta

Ford Fiesta

Ford Fiesta didukung teknologi mesin 1.6L Ti-VCT dengan didukung pilihan transmisi dualclutch PowerShift enam kecepatan. Kombinasi mesin dan transmisi ini dirancang untuk memberikan efisiensi bahan bakar luar biasa dan menghasilkan akselerasi tangguh.

Tim penguji independent PT SUCOFINDO (Persero) telah memberikan pernyataan resmi bahwa BBM Ford Fiesta mencapai 23.19 km/liter. Hasil pencapaian rekor konsumsi BBM ini didapat melalui ajang Fiesta Fuel Efficiency Challenge 2011 lalu.

All New Swift

All New Swift

Dengan menggunakan mesin baru yang juga digunakan Ertiga, All New Suzuki Swift diklaim jauh lebih irit. Hal ini dipengaruhi dengan dimensi body lebih kecil dan bobot yang lebih ringan.

Dan beberapa waktu lalu, Otosia berkesempatan menguji All-New Suzuki Swift menempuh Jakarta-Bogor pergi-pulang. Seorang jurnalis lain yang mencobanya melaju konstan di bawah 100 km/m, konsumsi BBM mampu menunjukkan perbandingan 1 liter bisa mencapai 20 km.  

Baca Juga:

Suzuki All New Swift Bisa Capai 1 Lt/20 Km

8 Fakta All New Suzuki Swift Layak Dibeli

Nissan March

Nissan March

City car selanjutnya yang mampu memberikan konsumsi BBM irit di Indonesia adalah Nissan March. Dengan menggunakan mesin 3 silinder berkapasitas 1.2 liter, March sanggup capai konsumsi BBM 19,8 km/lt untuk luar kota dan 15,4 km/lt untuk dalam kota.

Peugeot 107

Peugeot 107

Peugeot 107 hadir sebagai sosok city car Eropa yang menyuguhkan mesin 998 cc. Dari mesin sanggup hasilkan tenaga 68 HP pada 6.000 rpm dengan torsi 93 Nm pada 3.600 rpm yang disalurkan melalui transmisi 2-Tronic. Hasilnya dalam konsumsi BBM dapat mencapai 19,72 km/lt untuk luar kota dan 15,3 km/lt untuk dalam kota.

Brio

Brio

Honda Brio hatchback di Indonesia andalkan mesin empat silinder berkapasitas 1.339cc. Dengan mesin ini Brio Hatchback sanggup hasilkan tenaga 100hp. Hasilnya konsumsi BBM mencapai 19,62 km/lt untuk luar kota dan 14,4 km/lt untuk dalam kota.

Daihatsu Sirion

Daihatsu Sirion

Daihatsu Sirion sebagai city car juga tak mau kalah dalam memberikan kemampuan efisiensinya. Dengan menggunakan mesin 4 silinder 1.298cc tenaga yang tersedia mencapai 92 hp dan torsi 120Nm. Hasilnya dalam konsumsi BBM dapat mencapai 18,2 km/lt untuk luar kota dan 12 km/lt untuk dalam kota.

Kia Picanto

Kia Picanto

Mobil asal Korea juga tak mau kalah dalam persaingan mobil irit BBM. Melalui city car New Kia Picanto bermesin 4 silinder berkapasitas 1.248cc. Performa mesin ini berikan tenaga 87 hp dengan torsi 120 Nm. Hasilnya untuk konsumsi BBM didapatkan 17,25 km/lt untuk luar kota dan 11,7 km/lt untuk dalam kota.

BMW 3 Series

BMW 3 Series

New BMW 3 Series yang diluncurkan BMW Indonesia diklaim memiliki tingkat efisiensi bahan bakar yang irit untuk sebuah sedan kelas premium.

Ada tiga tipe yang disuguhkan, yakni 320i, 328i dan 335i yang kesemuanya mampu menempuh belasan kilometer hanya dengan 1 liter bahan bakar RON minimal pertamax.

New BMW 320i untuk 1 liternya mampu menempuh 16,9 km. Sedang untuk tipe 328i komposisi bahan bakarnya mencapai 1lt/15,9 km, sementara BMW 335i dengan kapasitas mesin lebih besar sanggup capai 1lt/13,9 km.

Ertiga

Ertiga

Suzuki Ertiga dibekali mesin bensin berkode K14B berkapasitas 1.4-liter DOHC. MPV ini berteknologi VVT yang menghasilkan pembakaran sempurna (Air Intake VVT Mechanism). Dengan tenaga maksimum 95hp dan torsi maksimum 130 Nm Suzuki Ertiga Menurut hasil tes internal Suzuki, konsumsi BBMnya mencapai 16,3 km/lt.

Camry Hybrid

Camry Hybrid

Sedan kelas Premium Toyota Camry Hybrid juga mampu memberikan warna cerah terhadap konsumsi BBM. Dengan mengusung teknologi hybrid sedan mewah bermesin 2.493cc suguhkan daya sebesar 143 hp dengan torsi 270 Nm. Untuk konsumsi BBM, Camry Hybrid catat 15,95 km/lt untuk luar kota dan 11,15 km/lt untuk dalam kota.

Ford Ranger

Ford Ranger

All-New Ford Ranger Double Cab sebagai mobil berbody besar dan untuk penggunaan medan besar sanggup membuktikan memiliki konsumsi BBM sangat irit.

Dengan mesin Duratorq TDCi 2.2L VG Turbo dapat menghasilkan tenaga 150 hp dan torsi puncak sebesar 375 Nm. Hasil terbaik didapatkan dengan rata-rata konsumsi bahan bakar 15,80 km/lt.

Baca juga:

All-New Ford Ranger Seirit City Car!

BMW X1

BMW X1

Bagi yang menyukai mobil crossover mewah, BMW X1 bisa menjadi jawaban untuk kado tutup tahun 2012 ini. Sebab dengan fitur ECO PRO mode mampu berikan efisiensi bahan bakar yang cukup tinggi.

Mesin diesel 4 silinder BMW X1 sDrive20d mampu hasilkan daya maksimum 177 hp dan torsi puncak 350 Nm. Hasilnya konsumsi BBM dapat dicapai pada 14,9 km/lt untuk luar kota dan 10,25 km/lt untuk dalam kota.

Evalia

Evalia

Nissan Evalia sebagai mobil MPV berbody bongsor dipersenjatai mesin generasi terbaru HR15DE berkapasitas 1.500cc. Dengan tenaga 109 hp dan torsi puncak 143 Nm sanggup berikan efisiensi BBm mencapai 14,04 km/lt untuk luar kota dan 9,48 km/lt untuk dalam kota.

Grand Avega

Grand Avega

Hyundai juga tak mau dianggap remeh, melalui varian New Hyundai Grand Avega juga mampu menjanjikan konsumsi BBM yang irit. Mengusung mesin 4 silinder berkapasitas 1.396cc mampu berikan daya 108hp dengan torsi 136 Nm. Alhasil konsumsi BBMnya 14,02 km/lt untuk luar kota dan 9,34 km/lt untuk dalam kota.

Daihatsu Xenia 1.0

Daihatsu Xenia 1.0

New Daihatsu Xenia 1.0 tidak hanya memberikan tampilan baru saja. Tapi mesin 3 silinder berkapasitas 989cc untuk sebuah MPV sanggup berikan tenaga hingga 63 hp dengan torsi 90 Nm. Sebagai hasil, konsumsi BBMnya dapat mencapai 13,48 km/lt untuk luar kota dan 9,15 km/lt untuk dalam kota.

Civic 1.8

Civic 1.8

Mobil sedan mewah Honda kelas menengah juga ikut andil dalam menorehkan pencapaian efisiensi bahan bakar. All New Honda Civic versi mesin 1.8 liter sanggup tawarkan tenaga 141 hp dengan torsi 174 Nm. Mesin ini dapat memberikan efisiensi hingga 13,45 km/lt untuk luar kota dan 9,05 km/lt untuk dalam kota.

Mini Cooper JCW

Mini Cooper JCW

Kembali produk kebanggan BMW Group sanggup memberikan sumbangan kendaraan yang irit BBM di Indonesia. Walau masuk ke dalam kelas city car berharga mahal, Mini Cooper JCW mampu berikan konsumsi BBM 13,17 km/lt untuk luar kota dan 9,03 km/lt untuk dalam kota.

Kemampuan ini juga ditunjang dengan performa mesin 4 silinder berkapasitas 1.598cc. Tenaga yang dihasilkan juga besar dengan 211 hp dengan torsi 280 Nm. Performa mesin disalurkan ke penggerak depan melalui transmisi manual 6 percepatan.

Baca Juga:

7 City Car Paling Mahal di Indonesia

Mazda CX-5

Mazda CX-5

SUV crossover terbaru Mazda pada tahun 2012 ini juga sanggup suguhkan nuansa berkendara baru. Dengan teknologi mesin Skyactiv, Mazda CX-5 menjanjikan performa mesin tangguh sekaligus efisien. Hasilnya dalam konsumsi BBM tercapai angka 12,47 km/lt untuk luar kota dan 8,24 km/lt untuk dalam kota.

Mazda CX-5 mengandalkan mesin bensin empat silinder berkapasitas 1.997cc. Dengan tenaga 155 hp dan torsi mencapai 196 Nm. Performa mesin disalurkan ke penggerak depan melalui transmisi otomatis 6 percepatan.

Avanza Veloz

Avanza Veloz

Generasi terbaru kelas MPV dari Toyota Avanza Veloz memang telah memberikan nuansa segar dari tampilan fisik. Untuk mesin 1.5 liter bertenaga 104 hp dengan torsi 136 Nm mampu memberikan konsumsi BBM sebesar 12,13 km/lt untuk luar kota dan 7,87 km/lt untuk dalam kota.