Spesifikasi Lengkap Mobil Listrik Geely EX2: Desain, Performa, Baterai, Fitur dan Harga Terbarunya

Geely EX2 hadir sebagai mobil listrik kompak dengan desain modern, jarak tempuh hingga 395 km, serta fitur canggih untuk kebutuhan mobilitas urban. Simak detail

Diterbitkan 23 Januari 2026, 16:02 WIB
Share
Copy Link
Batalkan

Liputan6.com, Jakarta - Geely EX2 merupakan mobil listrik kompak bertenaga Battery Electric Vehicleyang (BEV) dirancang untuk kebutuhan mobilitas urban masa kini. Diperkenalkan sebagai salah satu model unggulan dari pabrikan asal Tiongkok, Geely Auto EX2 hadir dengan kombinasi desain modern, efisiensi energi, dan fitur lengkap di kelas hatchback listrik.

Dengan desain modern, konfigurasi lima penumpang, serta jarak tempuh yang diklaim mendekati 400 kilometer dalam sekali pengisian daya, mobil ini diproyeksikan menjadi salah satu alternatif menarik di segmen mobil listrik entry-level hingga menengah.

Spesifikasi Geely EX2

Sensasi Berkendara Berbeda dari mobil listrik mungil pada umumnya, Geely EX2 menawarkan pengalaman berkendara yang lebih seru berkat mesin listrik Permanent Magnet Synchronous dengan penggerak roda belakang (RWD). Kehadiran fitur RWD ini tentu menjadi daya tarik tersendiri yang jarang ditemukan di kelasnya.

  • Tenaga: 85 kW
  • Torsi: 150 Nm
  • 0–100 km/jam: 11,5 detik
  • Kapasitas Bagasi: 375 L – 1.320 L
  • Top speed: 130 km/jam
  • Kapasitas Baterai: 40.8 kWh
  • Drive Mode: ECO/Comfort/Sport

Baterai & Efisiensi Energi

EX2 menggunakan baterai LFP 40,8 kWh yang dikenal stabil dan tahan panas, cocok untuk iklim Indonesia.

  • Jarak tempuh: 395 km (NEDC)
  • Konsumsi energi: 11,8 kWh/100 km
  • Fast charging: 30–80% dalam ±25 menit
  • AC charging: 10–100% dalam ±6,5 jam

Dimensi & Ruang Kabin

  • P x L x T: 4.135 x 1.805 x 1.580 mm
  • Wheelbase: 2.650 mm
  • Ground Clearance: 160,8 mm (Pro) / 162 mm (Max)
  • Kapasitas Bagasi: 375 L – 1.320 L
  • Frunk (Front Trunk): 70 L

Keunggulan Geely EX2

Keunggulan Teknis & Performa:

  • RWD (Penggerak Roda Belakang): Langka di kelasnya, memberikan sensasi berkendara menyenangkan (driving pleasure) dan kontrol lebih baik.
  • Kelincahan Maksimal: Radius putar 4.95m memudahkan manuver di ruang sempit dan parkir.Akselerasi Cepat: 0-50 km/jam dalam 3.9 detik.
  • Efisiensi Energi: Salah satu yang terbaik di kelasnya (10.7 kWh/100 km) dengan baterai LFP yang stabil.
  • Jarak Tempuh & Pengisian: Klaim hingga 395 km (NEDC) dan fast charging 30-80% dalam 25 menit.

Keunggulan Ruang & Interior:

  • Kabin Lapang: Meskipun kompak, kabin terasa luas dengan lantai belakang rata.
  • Banyak Penyimpanan: 36 ruang penyimpanan, termasuk frunk (bagasi depan) 70L.
  • Bagasi Fleksibel: Kapasitas bisa diperluas hingga 1320L dengan kursi dilipat.
  • Interior Premium: Konsep Wraparound Comfort Cabin, pencahayaan 256 warna, dan layar sentuh HD 14.6 inci.

Keunggulan Fitur & Keselamatan:

  • ADAS (Advanced Driver Assistance System): Varian Max dilengkapi fitur seperti Adaptive Cruise Control dan Lane Departure Warning.
  • Kamera 540°: Sangat membantu saat parkir dan manuver.
  • Geely Battery Safety System: Perlindungan baterai tingkat tinggi.
  • Suspensi: Suspensi independen multi-link di belakang untuk kenyamanan dan stabilitas.

Varian dan Harga Geely EX2

Geely EX2 Pro – Value & Fungsional

Cocok bagi pengguna yang ingin EV terjangkau, efisien, dan tetap lengkap fitur dasarnya.

Geely EX2 Pro Rp229.900.000

Geely EX2 Max – Lebih Premium & Lengkap

Cocok bagi pengguna yang mengutamakan kenyamanan, teknologi, dan fitur keamanan tambahan.

Geely EX2 Max Rp259.900.000

Fitur / Kategori Pro Max
Ambient Light 256-color Urban Starlight
Kursi Pengemudi Manual Power 6-way
Kamera Rear Camera 540° Panoramic View
Remote App Control
ADAS ✓ 12 fungsi
Warna Interior Dark Grey Ivory White (Honor Color)
Kenyamanan Kabin Standar Lebih premium