Otosia.com Pabrikan asal Jepang, Kawasaki telah mengumumkan inden untuk superbike mereka Ninja H2R. Untuk para calon konsumen model terbaru motor yang juga disebut "jet darat" ini sudah bisa langsung datang ke diler resmi Kawasaki terdekat.
Di diler resmi tersebut, bagi pelanggan yang serius untuk meminang Kawasaki Ninja H2R terbaru atau sebagai model 2018 diwajibkan untuk mengisi formulir pemesanan dan menyetorkan sejumlah deposit uang.
Sayangnya tidak ada informasi berapa uang yang harus disetorkan untuk bisa memesan motor dengan mesin satu liter berteknologi superchanger ini.
Advertisement
Namun untuk harganya sedikit ada bocoran dari situs otomotif Jepang Young Machine, dikutip 09/09, di Jepang Kawasaki Ninja H2R terbaru ditawarkan dengan harga 5.940.000 Yen atau kalau dirupiahkan setara Rp 726 jutaan.
Kalau untuk untuk pasar sepeda motor tanah air, pastinya akan memiliki label harga yang jauh lebih tinggi lagi. Hal ini mengingat pada awal kemunculan H2R pada tahun 2015 sudah dilabel dengan harga sekitar satu miliar.